Berikut Penyebab Stek Batang Layu Dan Cara Mengatasinya

Penyebab stek batang layu sebenarnya ada pada proses stek yang kita lakukan. Seperti pada perlatan dan juga teknik yang kita gunkaan. Stek batang memang salah satu cara perkembang-biakan tanaman yang cukup efektif untuk menghasilkan bibit yang berkualitas. Atau setidaknya sama dengan induknya. Namun, banyak sekali yang mengalami kegagalan dalam proses ini. Terutam stek batang layu dan membususk.

Ada beberapa penyebab stek batang layu dan membusuk yang perlu diketahui oleh para pembudidaya tanaman atau pelaku bisnis penyedia bibit tanaman. Berikut ini informasi lengkap terkait dengan penyebab stek batang layu dan cara mengatasinya dengan mudah.
Berikut Penyebab Stek Batang Layu Dan Cara Mengatasinya
Penyebab Stek Batang Layu Dan Cara Mengatasinya

1. Batang Yang Di Stek Masih Terlalu Muda

Faktor pertama yang menjadi penyebab stek batang layu yaitu dari kondisi batang yang sedang di stek itu sendiri. Biasanya banyak para pembudidaya tanaman atau penyedia bibit tanaman membuat bibit baru menggunakan teknik stek batang. Namun tidak memperhatikan batang ideal yang dapat digunakan sebagai bahan stek batangnya itu sendiri. Sehingga, hasilnya stek batang akan layu.
Idealnya dalam memilih batang yang akan dijadikan sebagai bahan stek yaitu yang sudah cukup tua. Batang yang sudah cukup tua tentunya memiliki lapisan kayu yang tebal. Sehingga pada saat dilakukan prose stek batang, lapisan kayu yang tebal inilah yang nantinya akan menumbuhkan akar. Dan tidak akan cepat mudah layu. Biasanya stek batang ini memilih cabang yang berada pada bagian bawah tanaman.
Dalam mengatasi penyebab stek batang layu karena pemilihan batang tanaman. Sebaiknya kita menghindari batang tanaman yang masih terlalu muda. Selain tidak memiliki lapisan kayu yang cukup tebal, batang tanaman yang masih muda ini tidak memiliki kandungan karbohidrat yang cukup banyak. Sedangkan kandungan hormonnya cukup tinggi. Memang hormon ini akan memicu pertumbuhan daun yang sangat cepat. Namun, untuk pertumbuhan akar akan sangat lama. Jika seperti itu, maka yang akan terjadi adalah kandungan air dan unsur hara yang terdapat dalam batang akan tersedot habis untuk proses fotosintesis daun. Akibatnya batang akan menjadi kering. Inilah penyebab stek batang layu pada batang yang masih muda.

2. Tidak Menggunakan Peralatan Yang Steril

Penyebab stek batang layu yang kedua yaitu penggunaan peralatan yang tidak steril. Salah satunya yaitu penggunaan pisau untuk menyayat kulit ari pada batang yang akan di stek. Mungkin menurut sebagian orang langkah ini sangat sepele atau tidak berpengaruh. Padahal pisau yang kita gunakan untuk proses pemotongan batang dari tanaman induk sangat mempengaruhi keberhasilan proses stek batang tersebut. Bakteri-bakteri yang masih tertinggal di permukaan pisau bisa menyebabkan jamur dan tentunya menjadi salah satu penyebab stek batang layu.
Cara mengatasinya yaitu dengan mencuci bersih pisau yang akan digunakan untuk proses penyetekan. Setelah itu sebaiknya dilakukan pembilasan menggunakan cairan alkohol untuk memastikan bahwa bakteri yang tertempel benar-benar mati.
Selain itu pisau yang digunakan untuk proses stek batang harus benar-benar tajam. Sehingga pada saat digunakan untuk memotong tidak ada lapisan kulit tanaman yang tersayat. Sehingga peluang batang untuk menumbuhkan akar menjadi lebih besar. Biasanya yang sering menjadi penyebab stek batang layu itu terletak pada lapisan kulit yang tersayat atau terluka.

3. Membiarkan Batang Yang Sedang Di Stek Begitu Saja Tanpa Dilakukan Perawatan

Penyebab stek batang layu yang selanjutnya yaitu tidak merawat batang yang sedang dilakukan proses penyetekan. Mungkin banyak para pelaku budidaya tanaman yang kurang mengerti bahwa tidak semua tanaman memiliki kemampuan yang sama baik dalam menumbuhkan akar pertamnya. Padahal ada beberapa tanaman yang sangat sulit dalam proses penumbuhan akar. Sehingga perlu dilakukan proses perawatan yang cukup intensif. Karena jika proses pertumbuhan akar ini sangat lama, maka akan seperti kasus batang yang terlalu muda tadi. Kandungan karbohidrat dan unsur hara yang terdapat dalam batang akan terkuras habis untuk proses fotosintesis daun. Sehingga batang akan menjadi layu lalu mati.
Cara mengatasi masalah penyebab stek batang layu karena kurangnya perawatan ini sebenarnya cukup sederhana. Yaitu dengan cara menjaga kelembapan media tanam dan udaranya saja. Sebaiknya lakukan penyiraman pada media tanam secara berkala. Tetapi perlu juga kita mempelajari karakterisitik tanaman yang sedang kita budidayakan. Jangan selalu berpatokan pada kelembapan satu tanaman saja.
Itulah penyebab stek batang layu dan cara mengatasinya. Sebainya ikuti langkah-langkah yang sudah kami berikan diatas. Sehingga hasil yang akan didapatkan akan lebih maksimal lagi.

You May Also Like

About the Author: admin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *