Cara Mengemas Susu Kedelai Skala Usaha Atau Industri Rumahan

Cara mengemas susu kedelai harus diperhatikan agar sesuai dengan standar dari BPOM. Karena proses pengemasan ini juga akan menentukan daya tahan susu kedelai. Oleh karena itu, baik pelaku usaha susu kedelai skala industri atau rumahan memang harus menggunakan cara yang tepat atau teknik yang sesuai standar.
Kemasan susu kedelai yang baik tentu dapat menjaga kemurnian susu kedelai dan membuat susu kedelai lebih tahan lama. Tetapi untuk memilih jenis kemasan susu kedelai juga disesuaikan dengan teknik pemasaran yang akan kita lakukan. Sehingga cara mengemas susu kedelai ini setiap pelaku usaha akan memiliki teknik yang berbeda. Secara umum ada dua cara untuk mengemas susu kedelai yang baik. Informasinya akan kami ulas secara lengkap dibawah ini.

Cara Mengemas Susu Kedelai Skala Usaha Atau Industri Rumahan

Cara Mengemas Susu Kedelai Skala Usaha

Terdapat banyak sekali teknik atau cara mengemas susu kedelai.  Tetapi untuk kali ini akan kami  berikan dua cara mengemas susu kedelai yang sangat ideal untuk usaha rumahan. Apa saja caranya, yuk simak informasinya berikut ini :

1. Mengemas Dengan Kemasan Plastik

Cara mengemas susu kedelai yang pertama yaitu menggunakan kemasan plastik. Kemasan plastik yang bisa anda gunakan adalah kemasan plastik asoi ukuran 9 x 20. Biasanya plastiki ini dibanderol dengan harga Rp 6.500,- saja. Cukup murah bukan.
Cara ini merupakan cara mengemas susu kedelai yang paling mudah. Tetapi sangat tradisional dan tidak  menarik minat anak-anak.

 2. Menggunakan Cup Sealer

Cara kedua menggunakan kemasan cup seperti pada minuman yang sering dibeli oleh anak-anak. Dengan menggunakan kemasan cup sealer ini, susu kedelai produksi kita akan lebih terlihat modern dan lebih higenis. Tentu saja akan membuat konsumen semakin berminat untuk membeli susu kedelai buatan kita.
Mesin cup sealer dan cup serta perlengkapannya sudah banyak dijual di toko mesin. Anda bisa mendapatkannya di toko terdekat. Harganya bervariasi yaitu antar 600 hingga 800 ribuan tergantung merek dan spesifikasinya.
Itulah cara mengemas susu kedelai skala usaha. Jangan remehkan penampilan kemasan jika anda akan berbisnis kuliner khsusunya produk makanan ringan ataupun minuman. Karena dengan kemasan yang higenis tentu produk anda akan lebih banyak dilirik oleh para calon konsumen.

You May Also Like

About the Author: admin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *